Aprosnc – Masih ingat kasus artis Rizky Billar dan Lesti Kejora melaporkan haters? Kini kasusnya masih berjalan.Lantas bagaimana perjalanan kasus laporan ayah Muhammad Leslar Al Fatih Billar itu?
Diketahui, Rizky Billar dan Lesti Kejora telah melaporkan haters ke pihak kepolisan, bebrapa waktu lalu.Adanya laporan yang diajukan oleh Rziky Billar dan Lesti Kejora itu terkait penghinaan dan ujaran kebencian.
Kini, laporan tersebut masih dalam proses penyelidikan oleh pihak kepolisian.Hal itu disampaikan kuasa hukum Rizky Billar dan Lesti Kejora, Sandy Arifin.
“Masih dalam proses penyelidikan,” jelas Sandy Arifi, dikutip pada kanal YouTube KH Infotainment, Minggu (29/8/2022).
Sandy Arifin menjelaskan bahwa terlapor sudah dipanggil dan diperiksaTerlapor pun kooperatif memenuhi panggilan pihak kepolisian.
“Orang itu yang dilaporkan dipanggil, waktu itu sudah dipanggil dan diperiksa, kalau gak salah dia di luar kota dan sudah hadir, sudah kooeperatif,” ujar Sandy Arifin
Menurut Sandy Arifin, terlapor berdalih posel miliknya hilang.
“Ternyata handphone yang bersangkutan digunakan oleh orang lain, karena handphone itu pernah hilang,” ujar Sandy Arifin.
Sandy Arifin menyebut terlapor mengaku kehilangan ponsel.Kemudian, posel tersebut digunakan orang lain untuk menghina keluarga Rizky Billar dan Lesti Kejora.Maka dari itu, pihak kepolisian saat ini mengejar pelaku yang diduga mengambil dan menggunakan ponsel milik terlapor.
“Sekarang yang kita coba untuk kejar adalah orang yang mengambil handphonenya ini yang masih hilang,” pungkas Sandy Arifin.
Rizky Billar Laporkan 8 Akun Haters ke Polisi dan Kekhawatirannya Terhadap Lesty KejoraArtis peran Rizky Billar bersama kuasa hukumnya, Sandy Arifin, menyambangi Polda Metro Jaya pada Selasa (23/11/2021).
Maksud kedatangan mereka ingin berkonsultasi kepada penyidik mengenai laporan Rizky Billar bernomor LP/B/3629/VII/2021/SPKT/POLDA METRO JAYA dengan terlapor salah satu akun media sosial.
- Laporan baru
Setelah berkonsultasi dengan penyidik, Rizky Billar dan Sandy Arifin menyambangi gedung Sentra Pelayanan Polisi Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya untuk membuat laporan baru.Pemilik nama lahir Muhammad Rizky Billar itu melaporkan delapan akun media sosial yang diduga melakukan pengancaman terhadapnya dan istri, Lesty Kejora.Rizky Billar berujar, sudah beberapa bulan belakangan ini ia menahan kesabaran. Namun, mereka membuatnya melewati batas sabar.
“Sebenarnya itu akun, beberapa akun sudah saya pelajari juga sekitar tiga bulan, lima bulan, tapi saya rasa sudah kelewat batas sehingga akhirnya saya memutuskan untuk membuat laporan,” tutur Rizky Billar usai membuat laporan.
Laporan tersebut resmi diterima polisi dengan nomor STTLP/B/5855/XI/2021/POLDA METRO JAYA pada 23 November 2021 dengan terlapor masih dalam lidik.
Digunakan Pasal 27 Ayat 4 juncto Pasal 45 Ayat 4 Undang Undang RI Nomor 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) terhadap akun-akun tersebut.
- Teror dan ancaman pembunuhan
Pria kelahiran Juli 1995 itu tidak menjelaskan secara gamblang bentuk ancaman yang ia dan Lesti Kejora terima dari akun haters.
Kendati demikian, Rizky Billar membenarkan salah satu dari bentuk ancaman misal pembunuhan atau teror.
“Iya ada, salah satunya ada seperti itu (pembunuh atau teror),” ucap Rizky Billar.
Sebelum Rizky Billar melaporkan ke polisi, dia mengaku sudah menegur mereka baik-baik melalui direct message.
“Beberapa akun sudah ditegur baik-baik, sempat saya ingatkan. Beberapa ada yang menantang, beberapa ada yang menonaktifkan akunnya,” ujar Rizky Billar.
- Kekhawatirannya
Rizky Billar mengatakan bahwa Lesti Kejora tidak terlalu memusingkan soal banyaknya akun haters yang membenci mereka.
Namun, sebagai seorang suami, Rizky Billar mengkhawatirkan Lesti Kejora yang saat ini tengah mengandung anak pertama mereka.
Rizky Billar berpendapat, seseorang yang tengah hamil sangatlah sensitif dan Lesti Kejora kerap kali memikirkan perbuatan akun-akun haters itu.
“Sebagai suami, wajarlah istrinya lagi mengandung ada seperti ini (akun haters). Saya harus cepat bergerak. Kan kita enggak tahu ya perasaan orang,” kata Rizky Billar.
“Kondisi orang lagi hamil kan rentan sensitif, kadang bisa bikin Lesti kepikiran dan bisa berakibat yang tidak baik takutnya, akhirnya kejadian,” ucap Rizky Billar melanjutkan.